Tubuh Bugar Perut Lebih Ramping

Written By Unknown on Rabu, 18 April 2012 | 19.21

ANDA merasa bosan dengan alat olahraga yang menjanjikan banyak hal, tapi ternyata hasilnya tak sesuai dengan yang diinginkan? Solusinya, Anda patut mencoba hula hoop.  Selain menyenangkan, bermain sekaligus berolahraga dengan hula hoop mampu membuat tubuh lebih bugar dan perut lebih ramping.

Hula hoop juga merupakan rahasia Beyonce Knowles dalam mendapatkan perut dan tubuh rampingnya. Tak hanya Beyonce, Ibu Negara As Michelle Obama ternyata juga menyukai hula hoop. Apa yang membuat hula hoop begitu disukai?

Selain membuat hati senang, hula hoop juga dapat membantu pembakaran lemak pada tubuh terutama di perut. Karena, untuk mempertahankan aga hula hoop dapat terus diputarkan di perut, Anda harus melakukan gerakan memutar secepat mungkin sehingga otot pinggang, pinggul, dan paha akan turut bekerja. Hula hoop juga merupakan cara baik untuk melatih bagian kardiovaskular karena meningkatkan denyut jantung. Bermain hula hoop selama 8 menit mampu membakar 110 kalori.

Tubuh Bugar Perut Lebih Ramping Keuntungan lain dari bermain hula hoop yakni membanngun dan megutakan otot punggung bagian bawah dan perut tengah. Otomatis hal itu juga meningkatkan kekuatan tulang belakang sehingga keseimbangan, postur, dan ketangkasan tubuh pun lebih baik.

Hal baik lainnya dari berolahraga menggunakan hula hoop yakni tak memerlukan biaya mahal. Harga hula hoop yang biasanya terbuat dari plastik tidak terbilang mahal dan hula hoop juga mudah digunakan meski yang baru mencobanya untuk pertama kali. Maka itu, bila Anda sudah merasa bisa menggunakannya.

Adapun ketika membeli hula hoop, jangan lupa, sesuaikan diameternya dengan tubuh sehingga Anda dapat menggunakannya dengan leluasa.  Bila Anda sudah andal menggunakannya, bisa juga mengganti dengan diamtert yang lebih kecil karena tentunya Anda mesti bergerak lebih cepat.  Yang sebaiknya dihindari, sebagai pemula, ialah melakukan gerakan yang salah.

Gerakan yang ideal awal yakni menggoyangkan pinggang secara perlahan mengikuti alur hula hoop. Sulit memang untuk dijelaskan, tapi Anda akan merasakan apabila sudah memainkannya. Jangan lupa untuk mengganti rah putaran pinggang supaya kedua bagian tubuh Anda merasakan manfaatnya.

Hula hoop juga merupakan olahraga yang cocok bagi anak. Pertama-tama ajarkan anak cara menggunakannya dan lama kelamaan mereka pun akan menemukan keasyikan tersendiri untuk memainkannya. Anda juga bisa membuat lomba dengan anak siapa yang paling bertahan lama memainkannya. Hula hoop juga bisa dijadikan games yang menarik untuk pesta ulang tahun anak.

Karena itu, tunggu apa lagi, segera beli hula hoop dan gunakanlah bersama teman dan anggota keluarga untuk menemukan kesenangan sekaligus berolahraga Tubuh Bugar Perut Lebih Ramping

Anda sedang membaca artikel tentang

Tubuh Bugar Perut Lebih Ramping

Dengan url

https://duniadalamsehat.blogspot.com/2012/04/tubuh-bugar-perut-lebih-ramping.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Tubuh Bugar Perut Lebih Ramping

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Tubuh Bugar Perut Lebih Ramping

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger